"Dan diantara tanda – tanda kekuasaan-Nya ialah diciptakan-Nya pasangan hidup dari jenismu sendiri, supaya kamu mendapat ketenangan hati dan dijadikan-Nya kasih sayang diantara kamu. Sesungguhnya yang demikian menjadi tanda – tanda kebesaran-Nya bagi orang – orang yang berpikir"
Tidak ada yang kebetulan di dunia ini semua sudah tersusun rapi oleh sang Maha Kuasa
Singkat cerita kami mulai dekat pada tanggal 6 Juni 2024 dan first time kita bertemu di sebuah caffe. Awalnya kami berfikir untuk di jalani saja dulu,tapi tidak di sangka pertemuan itu membawa kami pada suatu ikatan cinta yang suci.
PENDEKATAN
Katanya cinta dapat tumbuh dengan kebersamaan,seiring berjalan nya waktu kami semakin dekat,saling melengkapi satu sama lain,saling support satu sama lain dan alam seakan terus berkonspirasi untuk menyatukan kami berdua .
LAMARAN
Kehendak-Nya menuntun kami pada sebuah pertemuan yang tak pernah disangka hingga akhirnya membawa kami pada sebuah ikatan suci yang dicintai Nya,dan kami melangsungkan acara lamaran pada tanggal 25 Juni 2024.
MENIKAH
Percayalah,bukan karena bertemu lalu berjodoh tapi karena berjodoh lah maka kami dipertemukan,kami memutuskan untuk mengikrarkan janji suci pernikahan kami pada tanggal 3 Juli 2024 . Sebagaimana yang pernah di katakan oleh Sayyidina Ali bin Abi Thalib “Apa yang menjadi takdirmu akan menemukan jalan nya untuk menemukanmu.
Wedding Gift
Doa restu merupakan sesuatu yang sangat berarti bagi kami, dan jika memberi adalah tanda kasih anda, anda dapat memberi kado secara cashless​
Merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan bagi kami, apabila Bapak/Ibu/Saudara/i berkenan hadir untuk memberikan do’a restu. Wassalamualaikum Wr. Wb.